Persiram Raja Ampat dan Semen Padang gagal memastikan diri langsung promosi ke ISL musim depan. Meskipun begitu, peluang kedua klub belum tertutup. Masih ada 1 tiket promosi yang tersisa, dan itu akan diperebutkan oleh Persiram dan Semen Padang besok (29/05) di Stadion Manahan, Solo.
Persiram dan Semen Padang sama-sama mengalami kekalahan dari lawan-lawannya di babak semifinal kemarin (27/05). Persiram takluk dari Persibo Bojonegoro 0-1. Sementara Semen Padang belum beruntung setelah dikalahkan Deltras melalui adu penalti 2-4. Kekalahan ini mengakibatkan kedua klub harus rela berebut 1 tiket promosi yang tersisa di pertandingan yang juga memperebutkan juara ke-3 Liga Joss Indonesia 2009/2010.
Di pertandingan besok (29/05), tim yang menang akan otomatis promosi ke ISL 2010/2011. Tetapi bukan berarti tim yang kalah tidak mempunyai peluang masuk ke kasta tertinggi sepakbola Indonesia. Klub yang kalah di perebutan tempat ke-3 akan mendapat kesempatan untuk melakukan pertandingan play-off melawan klub peringkat 15 ISl 2009/2010. Jika menang, maka akan ikut promosi menyusul 3 tim lainnya yang sudah memastikan promosi ke ISL 2010/2011.
Pertandingan ini akan dilangsungkan besok Sabtu, 29 mei 2010 pukul 15.30 WIB di Stadion Manahan, Solo, sebelum partai puncak antara Persibo Bojonegoro melawan Deltras Sidoarjo.
0 comments:
Post a Comment